Pertemuan Masyarakat Di Padang Ilalang Cikal Bakal Desa Padang Tumbuo

INFODESA.ID-PADANG TUMBUO-Desa Padang Tumbuo Kecamatan Ampana Kota, Kabupaten Tojo Una Una Provinsi Sulawesi Tengah berdiri tahun 2003.

Nama Padang Tumbuo diambil dari kata “pada” dari bahasa Taa artinya Ilalang. Kata Tombuo juga dari bahasa Taa artinya Ketemu.

Dengan demikian, sejarah nama desa ini merupakan pertemuan masyarakat di hamparan padang Ilalang.

“Kepala Desa Muhamad Parla menjabat sejak bulan April tahun 2013,” kata Farid Koola selaku Sekretaris Desa (Sekdes) Padang Tunlmbou yang diangkat sejak Mei 2017.

Sekdes menambahkan, batas Desa Padang Tumbuo dapat diketahui sebagai berikut. Di sebelah Utara berbatasan dengan Kelurahan Bone Rato,
Di sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Sansarino. Di sebelah Barat berbatasan dengan Desa Marowo. Di sebelah Timur berbatasan dengan Desa Buntongi.

Total Luas Wilayah Desa Padang Tumbou adalah 31,6 Km2. Jumpah penduduknya mencapai 2.157 jiwa dengan jumlah Kepala Keluarga (KK) 666 KK.

“Mata pencarian utama penduduk Padang Tumbou mayoritas petani jagung,” pungkas Sekdes kepada tim INFODESA.ID di Kantor Desa Padang Tumbou. (14/11/17). *Ahmad Budullah